Perbedaan DDR , DDR2 & DDR3


Perbedaan DDR , DDR2 & DDR3 -
Double-Data-Rate Synchronous Dynamic Random Access Memory, lebih dikenal sebagai DDR SDRAM atau disingkat DDR RAM, adalah jenis memori komputer yang sangat cepat. DDR RAM didasarkan pada arsitektur yang sama dengan SDRAM, tetapi menggunakan sinyal clock berbeda untuk mentransfer data lebih cepat dua kali dalam jumlah waktu yang sama. Dalam sistem komputer, sinyal clock adalah frekuensi osilasi yang digunakan untuk mengkoordinasikan interaksi antara sirkuit digital, simply put, sinkronisasi dan komunikasi. Rangkaian digital ini dirancang untuk beroperasi pada sinyal clock yang dapat merespon naik atau turunnya sinyal.
Sumber : Wikipedia
Langsung saja menuju Topik utama :)

Perbedaan DDR , DDR2 dan DDR3
  1. DDR
    DDR (double data rate) RAM generasi 1 merupakan memori yang mulai menggunakan teknologi double clock cycle. Ini berbeda dengan SDR (single data rate) RAM yang hanya mampu melakukan single clock cycle. Sehingga DDR RAM mampu mentransfer data dua kali lebih cepat.
    DDR RAM ini ada beberapa jenis seperti DDR-200 (memiliki memory clock 100 MHz), DDR-266 (memiliki memory clock 133 MHz), DDR-333 (memiliki memory clock 166 MHz) dan DDR-400 (memiliki memory clock 200 MHz). Frekuensi transfer yang bisa dihasilkan DDR1 hanya antara 200-400 MHz.DDR RAM versi 1 ini dikembangkan sejak 1996 sampai 2000.
  2. DDR2
    DDR2 RAM memiliki clock cycle dua kali lebih banyak. Artinya, kemampuanya dua kali lebih cepat dibandingkan DDR1. Memory clock-nya terentang dari 100 MHz sampai 266 MHz. Jenis DDR2 memiliki nama standar DDR2-400, DDR2-533, DDR2-667, DDR2-800 dan DDR2-1066. Dan frekuensi transfer antara 400-1966 MHz.
  3. DDR3
    Sedangkan DDR3 RAM, dari segi memory clock-nya tak jauh beda dengan DDR2 yaitu dari 100 MHz sampai 266 MHz. Bedanya terletak frekuensi transfernya yang lebih tinggi yaitu mencapai 2133 MHz (DDR2 maksimal hanya sampai 1066 MHz) dan voltasenya yang lebih hemat yaitu hanya 1.5v (DDR2 memerlukan voltase 1.8v dan DDR 1 dengan 2.5/2.6v).
Apakah sudah Jelas ? :)
Hehehe
Sekian dari saya, Mudahan Bermanfa'at
Assalamu'alaikum Wa Rohmatullohi Wa Barokatuh
Muhammad Mushlih
Muhammad Mushlih

Seorang blogger yang suka mempelajari hal-hal yang baru seputar dunia Teknologi dan Informasi. Dan saya juga suka diskusi bareng di Forum-Forum yang berhubungan dengan Pemrograman Sistem dan Jaringan.

Previous
Next Post »

Jika artikel sederhana ini dirasa bermanfaat, mohon kiranya untuk meninggalkan jejak melalui kolom komentar dibawah ini, Terimakasih
EmoticonEmoticon